ARTIKEL

Apa itu Alexa Amazon Echo?

Alexa adalah asisten cerdas yang di kembangkan oleh Amazon dan Amazon Echo adalah perangkat pintar yang dapat berkomunikasi 2 arah dengan asisten cerdas keluaran Amazon ini. Sayangnya hingga saat article ini di terbitkan, aplikasi Amazon Alexa berikut perangkat Amazon Echo belum juga siap di unduh secara resmi di Indonesia. Walaupun demikian, tidak sedikit warga di Indonesia sudah menggunakan perangkat dan aplikasi dari Amazon ini untuk mengendalikan perangkat pintar mereka secara lisan. Kenapa masih ada yang berkenan menggunakan asisten cerdas dari Amazon dibanding asisten pintar lainnya yang sudah resmi ada di Indonesia seperti Asisten Google, Siri dari Apple dan Bixby dari Samsung?

 

Pentingnya perangkat pintar mampu menerima perintah lisan

Tujuan utama dari perangkat pintar BARDI adalah untuk meningkat standar gaya hidup penggunanya dengan menawarkan kemudahan. Namun bila pengendalian perangkat tersebut harus membuka aplikasi lalu mengetuk perangkat baru mengetuk perintah pada layar hp, terkadang lebih mudah pengguna untuk jalan ke saklar dan mematikan lampu sebagai contoh. Dengan adanya Alexa dan asisten cerdas lain, sekarang pengguna smart home dapat memberi perintah hanya melalui bicara dengan google atau asisten virual lainnya saja.

 

Apakah produk BARDI bisa di kendalikan Alexa tanpa Amazon Echo?

Hanya IPCamera dan kunci digital BARDI yang tidak dapat di kendalikan oleh alexa dengan atau tanpa Amazon Echo. Produk BARDI lainnya semua dapat menerima perintah dari alexa walaupun tanpa Amazon Echo dan hanya dari smartphone saja. BARDI Smart Home sudah terdaftar sebagai salah satu skill sehingga tidak perlu disambung ulang untuk setiap perangkat melainkan hanya menyambungkan akun BARDI kepada alexa di aplikasi saja.

 

Cara mengintegrasikan produk BARDI Smart Home dengan Alexa

Tutorial integrasi aplikasi BARDI Smart Home dengan Amazon Alexa dapat di temukan pada link berikut ini https://www.youtube.com/watch?v=J1vtwl2vIuc atau bisa cek video dibawah ini. Bila butuh panduan dapat wa ke helpdesk BARDI pada nomor +628111797911.

Perangkat BARDI juga dapat dikendalikan dengan suara melalui asisten cerdas lainnya:

Hubungi Kami